Pencampuran lem block board pilihan

Mencampur lem disini bukan sekedar hanya mencampurkan material lem begitu saja, tetapi yang harus anda perhatikan dalam proses ini adalah membuat campuran lem dengan mempertimbangkan prosentase resin yang digunakan, banyaknya tepung yang dicampurkan, dan takaran hardener yang sesuai
Lem yang anda akan buat harus memperhatikan dasar lemnya berdasarkan type lem yang ditetapkan seperti lem type 1, type 2, dan type spesial
Kebanyakan block board yang dibuat memakai lem type 2, dimana anda harus mempersiapkan komposisi pendukung pencampuran lem ini. Material yang akan anda buat sebaiknya melalui penimbangan yang tepat

Mencampur lem disini bukan sekedar hanya mencampurkan material lem begitu saja, tetapi yang harus anda perhatikan dalam proses ini adalah membuat campuran lem dengan mempertimbangkan prosentase resin yang digunakan, banyaknya tepung yang dicampurkan, dan takaran hardener yang sesuai

Untuk menimbang material tersebut tentunya anda harus mengerti standard prosentase masing - masing.



Perlu anda ketahui bahwa lem type 2 yang akan anda buat mempunyai susunan komposisi seperti dibawah ini


1. Urea resin

Material yang satu ini merupakan bahan pembuat lem yang perlu anda persiapkan dimana pada material ini merupakan lem dasar terbentuknya type 2 yang perlu dipertimbangkan solid content, poise lem, warna lem, temperatur, dan ph nya
Takaran yang perlu anda persiapkan sebanyak 100 kg dengan prosentase 79,37% 


2. Tepung

Tepung yang anda gunakan perlu dipertimbangkan kadar protein content, moisture content, bulk density, dan kadar mess
Timbangan material ini sebanyak 25 kg dengan prosentase 19,84%


3. Hardener

Material ini merupakan pengeras lem dimana pada saat terakhir pencampuran lem anda perlu menambahkannya untuk mengeraskan lem yang anda buat dimana fungsinya untuk mengatur poise lem dan menentukan potlife glue yang anda campurkan
Banyaknya material ini hanya 1 kg dengan prosentse 0,79%

Ketiga material penyusun lem type 2 ini perlu anda persiapkan dengan baik melalui proses penimbangan yang akurat agar lem beraeaksi sempurna

Mesin yang anda pakai dalam proses pengadukan lem biasa disebut dengan mesin glue mixer


Baca juga : Block board pilihan


Setelah semua material anda siapkan maka selanjutnya anda melakukan hal - hal dibawah ini :

  1. Masukkan urea resin dari tangki penampungan dan anda alirkan ke tangki mesin glue mixer
  2. Selanjutnya anda bisa melakukan proses pengadukan dengan menekan tombol on pada panel yang ada di mesin sehingga baling - baling di dalam tangki berputar
  3. Pada saat yang bersamaan anda perlu menuangkan tepung ytang sudah anda timbang dengan melarutkan sedikit demi sedikit sampai tepung yang anda masukkan tercampur dengan urea resin
  4. Pencampuran antara resin dengan tepung ini anda lakukan selama 5 menit agar campuran rata
  5. Setelah tercampur rata dengan waktu yang anda gunakan untuk mengaduk tuntas maka selanjutnya tahapan terakhir yang perlua anda lakukan adalah dengan menuangkan hardener pada campuran yang ada didalam mesin
  6. Pencampuran tiga material ini perlu anda lakukan selama 2 menit
  7. Setelah selesai anda perlu mengambil contoh campuran yang anda buat dengan menggunakan gelas ukur
  8. Sample uji yang anda ambil selanjutnya di cek dengan viscotester yang bisa menunjukkan poise (kekentalan) lem yang anda buat
  9. Anda baca hasilnya yang tertera pada angka yang ditunjuk oleh jarum penunjuk pada alat viscotester yang anda gunakan
  10. Apabila anda baca angkanya menunjukkan 20 poise maka anda sudah berhasil membuat lem dengan kekentalan yang sesuai dengan standard poise yang anda gunakan untuk melaburkan lem di mesin glue spreader dimana pada proses tersebut anda akan menggunakannya sebagai bahan perekat yang melengketkan lapisan inti block board dengan lapisan veneer face back



Berhasil tidaknya pembuatan campuran lem ini anda bisa memastikan pengecekan terhadap sample uji yang anda ambil dan anda harus melakukan pengetesan pada setiap jamnya sampai lem benar - benar gel

Baca juga : 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pencampuran lem block board pilihan"

Posting Komentar