Pengempaan panas block board pilihan

Pengempaan panas block board pilihan merupakan proses penekanan panas yang dilakukan terhadap block board yang sudah melalui tahapan seleksi pada permukaan face dan backnya dimana proses ini bertujuan untuk membuat lapisan yang solid pada block board pilihan

Pengempaan panas block board pilihan merupakan proses penekanan panas yang dilakukan terhadap block board yang sudah melalui tahapan seleksi pada permukaan face dan backnya dimana proses ini bertujuan untuk membuat lapisan yang solid pada block board pilihan

Pengempaan panas merupakan persyaratan mutlak bagi sebuah block board agar lepisan yang merekat dimampatkan danmenjadi satu ikatan yang permanen


Pada proses ini terdapat beberapa pengaturan mesin, yaitu :


1. Besarnya tekanan

Besar kecilnya tekanan di mesin hot press kita setting sesuai luas area permukaan block board yang masih berukuran veneer, dimana pada ukuran ini masih terpengaruh oleh lebar dan panjangnya veneer dan bare core yang kita gunakan dalam menyusun block board


2. Waktu press

Waktu press akan dipengaruhi oleh tebal tipisnya konstruksi suatu block board dimana pada tebal block board yang dipakai adalah 18 mm
Selain itu pengaturan lamanya waktu press juga didasarkan pada jenis type lem yang digunakan dimana pada type lem t2 mr menggunakan perhitungan waktu 30 detik dalam 1 mm pada konstruksinya sehingga jika kita gunakan perhitungan waktunya akan diperoleh :
18 mm x 30 detik + 10 = 594 detik = 9,9 menit


3. Temperatur

Pemakaian temperatur menyesuaikan pada type lem t2 mr dimana pada type ini memerlukan temperatur antara 95 derajat sampai dengan 105 derajat celcius


Proses kerjanya :

  1. Tumpukan block board yang ada di selobang seleksi face back diantara mesin cold press dengan mesin hot press akan kita bawa menuju selobang input mesin hot press
  2. Sesampainya tumpukan di depan mesin hot press kita masukkan satu persatu pada opening platen yang terbuka
  3. Pada saat melakukan pemasukan block board ke platen ini tidak boleh miring dan harus tepat ditengah - tengah platen agar block board setelah press tidak miring ketebalannya
  4. Kita atur temperatur diantara 95 derajat celcius sampai dengan 105 derajat celcius
  5. Untuk lamanya waktu press kita setting di 594 detik agar block board benar - benar matang
  6. Setelah opening penuh maka platen kita naikkan untuk mendapatkan penekanan panas dengan pengaturan penekanan panas sebesar 9 kg
  7. Setelah selesai waktu yang ditentukan maka platen akan terbuka secara otomatis lalu block board yang sudah dipress kita keluarkan dari platen mesin
  8. Susunan block board yang dikeluarkan dari mesin harus rapi supaya tidak terjadi benturan yang mengakibatkan cacat pada ujung block board
  9. Lakukan hal yang serupa terhadap block board yang belum dimasukkan ke dalam platen mesin hot press agar block board yang ada habis dipress di mesin ini

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pengempaan panas block board pilihan"

Posting Komentar