Apa itu Laminated Veneer Lumber dan Bagaimana Cara Membuatnya

Apa itu laminated veneer lumber? Ada apa dengan veneer short core yang disusun berjajar ?. Jenis produk apa dia ? Bagaimanakah cara membuatnya ?

Bagi anda yang berprofesi dan bergerak di bidang perkayuan, terutama pada proses produksi plywood pilihan, tentunya tidak asing lagi dengan yang namanya veneer short core plywood pilihan. Seperti veneer lainnya short core ini tidak ada bedanya dalam proses pembuatan sampai terbentuk short core. Hanya saja yang membedakan adalah barang jadi yang berupa susunan berjajar yang dilapisi dengan lem tanpa mempertimbangkan lapisan yang silang menyilang seperti halnya pada pembuatan plywood pada umumnya. Namun veneer short core dari kupasan mesin rotary ini setelah dikeringkan akan dilengketkan menjadi Laminated Veneer lumber, dimana pada proses pembuatan di glue spreader disusun secara bertindih dengan arah serat yang sama atau searah. Lebih jelasnya ikuti ulasan di bawah ini

Apa itu Laminated Veneer Lumber dan Bagaimana Cara Membuatnya

Apa itu Laminated Veneer Lumber dan Bagaimana Cara Membuatnya


1. Memilih logs 4 feet yang baik

Pemilihan ini perlu anda lakukan mengingat persyaratan dari produk yang satu ini adalah tidak boleh ada mata kayu mati damn mata kayu lobang. Jadi perlu disiapkan jauh sebelumnya untuk logs yang akan di konsumsi mesin rotary berupa logs 4 feet dengan grade super. Setidaknya anda siapkan logs 4 feet dengan diameter logs diatas 20 cm. Pemakaian kayu dengan diameter ini diharapkan mampu mengatasi cacat mata kayu yang biasa ditimbulkan oleh logs yang berdiameter kecil. Pemilihan ini dilakukan pada, Logs grading plywood pilihan

2. Mengupas veneer short core sesuai kriteria LVL

Logs yang sudah disiapkan dikupas di mesin rotary 5 feet plywood pilihan. Mesin ini digunakan untuk mengupas logs dengan panjang 130 cm dimana pada produk ini keperluannya memakai logs 4 feet karena veneer yang diperlukan semua veneer short core. Sementara itu short core yang anda kupas haruslah memenuhi kriteria persyaratan pembuatan LVL, dengan persyaratannya adalah :

  • Veneer short core tidak boleh lapuk
  • Tidak boleh kasar yang menyebabkan tebal tipis
  • Tidak boleh mata kayu mati dan busuk
  • Tidak boleh mata kayu lobang
  • Ukuran tebal short core 2,2 sebagai penyusun lapisan flatform sebanyak 4 lembar dalam satu lembar LVL
  • Ukuran tebal 3.0 mm sebaai pelapis flatform sebanyak dua lembar
  • Lebar veneer yang diperlukan 1290 mm dimana pada persyaratan lebar barang jadi LVL yqng dipersyaratkan selebar 1250 mm
  • Panjang veneer yang diperlukan 2600 mm dimana barang jadi LVL menghendaki panjang 2450 mm

Baca juga : Pembuatan veneer plywood pilihan

3. Mengeringkan veneer short core sesuai standard LVL

Veneer short core yang akan digunakan sebagai bahan dasar pembuatan lvl perlu anda keringkan di mesin pengering. Mesin pengering yang digunakan biasanya memakai mesin press dryer veneer plywood pilihan. Pada mesin ini dilakukan proses pengeringan veneer pada pembuatan plywood pilihan seperti yang diterangkan pada Cara mengeringkan veneer di mesin press dryer yang perlu anda lakukan. Pada proses pengeringan veneer ini mengacu pada standard kadar air veneer yang menyesuaikan dengan type lem yang akan digunakan pada pembuatan LVL, dimana pada pembuatannya menggunakan type lem T2 E1

Baca juga : Press Dryer, Cara Kerja dan Standard Operasional Prosedur Pengeringan Veneer Plywood Pilihan

4. Menyediakan settingan veneer short core LVL

Penyediaan veneer ini dilakukan pada proses perbaikan veneer plywood pilihan. Tahapan proses ini terbagi menjadi beberapa tahapan meliputi Perbaikan veneer short core dan setting veneer short core plywood pilihan, seperti yang dijelaskan pada short core repair plywood pilihan . Pada proses perbaikan veneer short core ini dilakukan dengan cara mengadakan penambalan pada veneer yang cacat, menyambung veneer short core yang kurang panjang dan merekatkan veneer short core yang renggang dengan menggunakan gummed tape. Sementara itu pada kegiatan penyusunan ( setting veneer ) dilakukan dengan mengadakan penyusunan sesuai aturan penyusunan baik veneer short core untuk proses flatform maupun pelapisan flatform dengan veneer short core yang berfungsi sebagai face back

5. Proses assembling flatform LVL

Assembling flatform lvl ini merupakan kegiatan perekatan flatform yang dilakukan pada bagian pengeleman yang meliputi pekerjaan dj mesin glue mixer dengan mengadakan pembuatan lem untuk flatform LVL, dimana lem yang digunakan adalah lem T2 E1, lem ini mempunyai kadar emisi yang tendah dibandingkan dengan lem T2 MR. Proses selanjutnya adalah kegiatan yang dilakukan di mesin glue spreader yang digunakan untuk penyusunan flatform LVL. Mesin ini merupakan mesin yang ada rubber roll nya yang berfungsi untuk glue spreading plywod pilihan. Penyusunan ini dilakukan terhadap short core 2,2 mm yang dilapis secara searah sebanyak 4 lapis yang direkatkan menggunakan lem sehingga terbentuk flatform LVL. Setelah flatform LVL disusun, selanjutnya susunan flatform LVL dibawa ke mesin cold press plywood pilihan untuk mendapatkan pengempaan dingin yang bisa merekatkan lapisan flatform LVL. Pada proses pengempaan dinhin ini diberikan beberapa pengaturan pada tekanan dan waktu agar bisa menghasilkan prebonding yang bagus

6. Menyiapkan settingan veneer short core untuk melapisi flatform LVL

Karena yang dikerjakan adalah pembuatan LVL yang merupakan susunan lapisan veneer yang searah dan kebetulan yang dibuat adalah LVL short core, maka yang perlu dipersiapkan pada proses pelapisan LVL selanjutnya adalah melapisi flatform dengan veneer short core sebanyak dua lembar. Veneer short core yang digunakan untuk melapisi flatform ini berfungsi sebagai veneer face back pada pembuatan plywood. Tetapi pada LVL veneer ini merupakan veneer shory core face dan veneer short core back. Veneer ini disetting layaknya settingan veneer face back yang disusun dua lembar dengan visual face shory core dan back short core

7. Proses assembling LVL

Proses assebling LVL ini hampir sama dengan proses pada pembuatan flatform yang dimulai dengan pembuatan lem di mesin glue mixer, penyusunan di mesin glue spreader, pengempaan dingin di mesin cold press, perbaikan LVL di depan mesin hot press dan pengempaan panas di mesin hot press. Pada pembuatan lem yang digunakan untuk merekatkan flatform dengan short core yang berfungsi sebagai face back sedikit agak betbeda dengan pembuatan lem untuk flatform. Perbedaanya terletak pada pemakaian catcher, tepung, dan hardeneer 2, dimana pada masing - masing material tersebut dilakukan penambahan sedikit dibamdingkan dengan material lem pada flatfom LVL. Selanjutnya pada proses penyusunan juga ada perbedaan dimana bahan yanh dimasukkan ke mesin glue spreader adalah flatform, kemudian sebagai bahan pelapisnya adalah shory core face back. Sementara itu pada proses pengpaan dingin dan perbaikan LVL didepan mesin hot press praktis tidak ada perbedaan yang mencolok. Yang agak berbeda perlakuan di mesin hot press yang menggunakan tekanan atas 12.5 mpa, tekanan bawah 11.5 mpa, dengan pemakaian waktu kempa selama 390 detik, sedangkan temperatur dikontrol sama pada pembuatan flatform dimana temperatur mesin hot press diatur 85 derajat celcius. Lalu pada saatbkeluar mesin hot press tetap diperlakukan sama yaitu diadakan pengetokan untuk mengetahui blister dan dipasangi dengan stick agar kadar air LVL segera turun sesuai standard mc LVL

8. Finishing LVL

Pada proses finishing LVL ini cara dan kegiatannya sama dengan proses finishing pada plywood pilihan dimana pada LVL akan diadakan pendempulan pada kedua permukaannya. Dempul yang digunakan biasanya menggunakan dempul yang berbahan dasar pure glue. Selanjutnya LVL dipotong dengan menggunakan mesin sizer semi automatic dengan cara kerja seperti pada, 11+ Cara memotong plywood yang benar pada mesin sizer semi automatic. Setelah itu akan dilakukan proses pengamplasan pada kedua permukaan LVL untuk meratakan dan menghaluskan permukaan LVL. Pada pengamplasan ini akan diperoleh ketebalan LVL sesuai permintaan pembeli dengan standard ketebalan no minus dan + 0,3 mm. Selanjutnya LVL dibawa ke bagian grading untukendapatkan pemilihan sesuai standard grading rule yang ditentukan pembeli LVL. Pada pemilihan ini LVL dikelompokkan antara yang standard dan down grade. LVL yang sesuai dengan gradenya akan disusun per 100 pcs isiannya dalam satu palet, sementara itu yang down grade akan dilakukan perbaikan dan reproses. Untuk perbaikan dilakukan pada bagian perbaikan didepan mesin hot press dimana akan mendapatkan perlakuan dengan cara di operasi dan direpair kemudian direkatkan ulang dengan lem dari mesin glue mixer, lalu diakhiri dengan proses pengempaan panas agar LVL lengket seperti semula. Sesangkan LVL yang akan dipacking terlebih dulu dilakukan penyisipan pada sisi sampingnya agar LVL yang ada lubang di sisi LVL tertutup semua denga short core dan bebas dari lubang. Setelah selesai disisip dilanjutkan dengan proses packing yang dibungkus dengan plastik dan diikat dengan strapping band pada kedua ujung dan pangkalnya. Kemudian LVL dimuat menggunakan alat angkut berupa mobil dengan bak terbuka yang bisa menampung isi palet sebanyak 10 palet, sehingga pada satu kali pengiriman LVL akan ada 1.000 pcs LVL yang dimuat.

Baca juga : Cara membuat Laminated Veneer Lumber 13 mm agar menembus pasaran ekspor

Demikian penjelasan tentang Laminated Veneer Lumber yang disertai dengan perjalanan prosesnya, dimana pada pembuatan LVL ini menggunakan bahan baku logs pendek 4 feet, tetapi menghasilkan produk yang harganya jauh lebih tinggi daripada pembuatan plywood seperti biasanya. Dengan membuat LVL ini secara otomatis akan mendongkrak harga jual karena dengan modal logs pendek super dengan harga murah dan mampu diproses menjadi LVL yang berharga mahal. Setelah mengetahui manfaat pembuatan LVL dan penjelasannya ini, maka anda akan menikmati hasil yang luar biasa. Ada baiknya dicoba

Semoga bermanfaat




Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Apa itu Laminated Veneer Lumber dan Bagaimana Cara Membuatnya"

Posting Komentar