Cara Grading Plywood Pilihan yang Sesuai Standard

Cara grading plywood pilihan yang sesuai standard adalah suatu cara yang digunakan untuk memilih dan menilai plywood yang sudah mengalami proses finishing pada pembuatan plywood pilihan, dimana pada cara grading ini mengacu pada standard grading rule yang telah ditetapkan oleh perusahaan pembuat plywood pilihan. Standard grading rule yang diacu ini biasanya bersumber dari standard internal ( standard acuan internal perusahaan ) maupun standard eksternal ( standard dari luar atau dari pembeli ). Grading plywood harus dilakukan untuk memastikan kesesuaian tingkatan kelasnya sebelum dilakukan pengemasan. Pada cara kerja grading ini selain dipisahkan dan dipilih grade utama ( grade plywood berdasarkan rencana produksi ), juga menghasilkan grade turunan dari grade utama, seperti apabila rencana produksi grade ovl maka akan ada turunan grade yang diperoleh yaitu grade uty dan uty lokal, sementara apabila ada yang lebih turun gradenya selain kedua grade tersebut merupakan plywood yang perlu perbaikan, plywood reject dan plywood afkir. Plywood yang dihasilkan sesuai dengan kelulusan standard grading rule ini selanjutnya akan memenuhi order yang diminta oleh pembeli baik ekspor maupun lokal. Untuk lebih jelasnya mengenai cara grading plywood yang sesuai standard bisa dilihat dibawah ini

Cara Grading Plywood Pilihan yang Sesuai Standard

 

Cara Grading Plywood Pilihan yang Sesuai Standard


1. Persiapan Tempat

Persiapkan tampat yang cukup lapang  untuk melakukan pengujian, pemilihan, penilaian atau grading adalah :

  • Atur balok untuk ganjal plywood dan sebagian siapkan tempat plywood.
  • Siapkan alas tipis afkir untuk alas plywood kualitas ekspor

 

2. Persiapan Alat-Alat  Untuk Grading

  • Siapkan meteran untuk mengukur  panjang , lebar  dan diagonalnya.
  • Siapkan micrometer, sigmat dan alat pengukur lainnya ( Alat pengukur tebal plywood )
  • Siapkan palu dari kayu untuk menguji atau mengetahui adanya blister pada plywood
  • Siapkan form untuk membuat laporan  hasil grading sesuai kualitas yang diperoleh
  • Siapkan alat-alat bantu lainnya  seperti : kapur tulis untuk penandaan , potongan core kecil-kecil untuk menambal core void, dempul untuk mendempul permukaan yang lolos belum didempul

 

3. Persiapan plywood yang akan di grade

  • Letakkan dan taruh plywood yang akan di grade di atas balok pengganjal yang telah disiapkan
  • Letakkan plywood  secara berbaris , jumlah tiap-tiap baris  di sesuaikan dengan keadaan lapangan, jarak antara dua barisan diperkirakan cukup untuk berdirinya dua orang untuk melakukan grading. Tinggi plywood  tiap-tiap tumpuk lebih kurang 90 cm.
  • Pastikan bahwa tiap-tiap baris plywood mempuyai ukuran panjang , lebar  dan tebal yang sama.
  • Periksa label identitas plywood dari bagian  pengamplasan dan cocokkan dengan keadaan plywoodnya bila tidak sesuai agar segera dilaporkan untuk dilakukan perbaikan dan ralat label dan laporannya

 

4. Pelaksanaan cara grading yang sesuai standard

Pelaksanaan cara grading ini dilakukan apabila bahan plywood yang akan di grading sudah dilakukan pengamplasan akhir pada mesin sander finishing pada bagian finishing. Adapun pelaksanaan grading yang dilakukan adalah :

Memilih dan menentukan grade terhadap kualitas pada plywood tipis ( 3 ply )

  • Siapkan alas berupa plywood  tipis yang afkir  di tempat plywood yang sudah dipilih
  • Sebelum melakukan pemilihan terlebih dahulu periksa keadaan plywood apakah face  dan back nya sudah sesuai dengan standard bila tidak sesuai kembalikan ke bagian finishing untuk diadakan perbaikan.
  • Lakukan pemilihan sesuai dengan standard yang di acu
  • Periksa plywood pada bagian face, back, dan core apakah plywood tersebut sesuai dengan kualitas ekspor ( permintaan buyer )
  • Bila pada bagian face ada cacat ringan misalnya split dan bagian back teryata bagus , kembalikan ke bagian finishing untuk dibalik dan dilakukan perbaikan.
  • Tentukan grade terhadap kualitas dari plywood bila telah  memenuhi syarat untuk ekspor atau lokal sesuai dengan standard grading rule plywood
  • Beri alas penutup pada plywood tiap tumpukan
  • Pisahkan plywood yang tidak memenuhi syarat ekspor untuk dijual lokal atau dijadikan alas .

 

Memilih dan menentukan grade atau kualitas plywood ukuran tebal ( 5 ply ke atas )

  • Lakukan pemilihan atau grade plywood tebal dengan cara yang sama sepeti pada pemilihan  plywood  tipis
  • Ambil palu dari kayu  untuk mengetahui plywood tersebut blister atau tidak
  • Lakukan pemukulan pada plywood tersebut pada beberapa bagian , pinggir dan tengah dan perhatikan dengan suara dari pukulan tersebut :
    • Apabila suaranya nyaring berarti bagus .
    • Apabila suaranya sember berarti bagian plywood tersebut ada yang blister.
  • Tentukan grade atau mutu plywood tersebut sesuai dengan standar seperti halnya pada plywood tipis
  • Pisahkan plwood yang tidak memenuhi syarat untuk dijual  lokal atau buat alas .

  • Bila lebih atau kurang dari ketebalan plywood, langsung disingkirkan atau dipisahkan tersendiri
  • Pilih dan tentukan grade atau kualitasnya sesuai dengan standar grading rule sesuai plywood yang digradecara pemilihannya sepeti pada plywood yang lain

 

5. Penandaan dan pengerjaan lanjutan

  • Beri tanda plywood yang sudah dipilih dan tentukan pada label yang berisi sebagai berikut :
    • Tanggal pemilihan.
    • Ukuran plywood .
    • Grade atau kualitas plywood
    • Type lem plywood .
    • Jumlah lembar plywoo
  • Periksa pada sisi plywood sisi panjang dan sisi lebar, bila ada core void agar di lakukan  penambalan dengan core yang telah disediakan dengan warna dan ketebalan yang sama dengan corenya setelah itu bekas sisipan diamplas dengan baik
  • Kirimkan plywood ke bagian packing untuk dilakukan pengemasan

 Baca juga : Penilaian plywood pilihan

Cara grading plywood pilihan yang sesuai standar ini sangat penting untuk dilakukan pada pembuatan plywood untuk memastikan kesesuaiannya dengan kualitas yang dipersyaratkan pada standard grading rule internal maupun eksternal sehingga kualitas plywood yang dihasilkan terjamin sampai ditangan pembeli sesuai keperluan mereka. Pada kegiatan grading ini merupakan kegiatan yang independen dimana para grader yang ditugaskan sudah memiliki spesifikasi sebagai petugas grading yang sudah dipercaya oleh perusahaan

Semoga bermanfaat

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Grading Plywood Pilihan yang Sesuai Standard"

Posting Komentar